Mengenal Aplikasi untuk Membuat Label Kemasan, Cocok untuk Pemula

Mengenal Aplikasi untuk Membuat Label Kemasan, Cocok untuk PemulaHalo sobat Twibbers, Label adalah salah satu bagian dari produk berupa keterangan baik gambar maupun kata-kata. Fungsi label adalah sebagai sumber informasi produk dan penjual dan juga sebagai iklan dan branding sebuah produk.

Di zaman seperti sekarang, pembuatan label sudah sangat mudah dan murah. Banyak aplikasi yang menyediakan berbagai fitur menarik yang bisa Anda gunakan dalam pembuatan label kemasan sehingga dalam pembuatannya cukup cepat dan mudah.

Baca Juga : Mengenal Software Desain Interior PC Terbaik

Bagi Anda yang tidak memiliki latar belakang desainer, dapat menggunakan aplikasi ini untuk belajar membuat desain label makanan. Kali ini kita akan mengulas beberapa aplikasi terbaik dan terpopuler untuk membuat label kemasan yang bisa Anda gunakan untuk belajar membuat desain secara otodidak.

Aplikasi untuk Membuat Label Kemasan untuk Pemula

Canva

Aplikasi untuk membuat label kemasan yang pertama adalah Canva. Siapa yang tidak mengenal aplikasi berikut ini. Aplikasi Canva sudah sangat populer di seuluruh kalangan. Canva merupakan aplikasi desain grafis yang berasal dari Australia.

Aplikasi ini sangat disukai banyak orang, karena memiliki tampilan yang simple dan mudah digunakan. Selain itu aplikasi ini memiliki banyak template yang bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan penggunanya.

Anda bisa langsung memilih template yang disukai, kemudian bisa melakukan editing pada template default yang telah anda pilih untuk menambahkan ornamen lain, seperti icon, teks, maupun gambar.

Anda dapat menggunakan aplikasi ini secara gratis, namun jika ingin mengakses semua fitur yang tersedia pada aplikasi ini secara lengkap, Anda diharuskan membayar uang unutk berlangganan aplikasi tersebut.

PicsArt

Berikutnya ada aplikasi PaicsArt yang bisa Anda gunakan untuk mendesain label kemasan. PicsArt atau yang lebih dikenal dengan PicsArt Photo Studio merupakan sebuah aplikasi besutan developer asal negara Amerika Serikat.

Baca Juga : Aplikasi Desain Terbaik dan Terpopuler

Banyak fitur-fitur menarik yang ditawarkan oleh aplikasi PicsArt untuk para penggunanya. Mulai dari edit foto, edit video dan masih banyak lainnya. Tak heran banyak orang menggunakan aplikasi ini. Aplikasi ini telah lebih dari 1 milyar kali diunduh hingga saat ini. PicsArt juga memberikan semua yang Anda butuhkan untuk membuat pengeditan yang luar biasa.

Sketsa

Selanjutnya ada aplikasi Sketsa yang bisa Anda gunakan untuk mendesain membuat label kemasan. Aplikasi besuten developer Sony ini memberikan anda pilihan untuk mengedit foto atau membuat gambar. Terdapat fitur-fitur utama yang membantu aktivitas menggambar anda, seperti penggunaan pensil dan kuas.

Selain itu aplikasi ini juga memiliki komunitas yang bisa Anda gunakan untuk berdiskusi serta berinteraksi dengan sesama pangguna sketsa lainnya. Selain itu juga dengan adanya komunitas tersebut dapat dujadukan sebagai ajang untuk branding dan promosi.

Logo Maker & Creator Logo

Aplikasi berikutnya ada Logo Maker & Creator Logo yang bisa digunakan untuk mengedit gambar dan membuat desain logo serta mendesain label makanan. Cukup dengan mengetik di mesin pencarian menggunakan  kata kunci ‘logo maker’ atau ‘logo generator’ dan voila! Berbagai pilihan website yang menawarkan fitur membuat logo otomatis akan langsung muncul.

Aplikasi ini juga bisa merespon dengan memasukkan beberpa informasi sederhana yang diminta, seperti nama produk, kategori produk, maupun keyword yang berhubungan dengan produk. Kemudian informasi tersebut akan diproses oleh sistem untuk menghasilkan sebuah logo yang kira-kira sesuai dengan preferensi yang telah disebutkan.

Baca Juga Aplikasi Desain Stiker Makanan Wajib di Coba

Adobe Spark

Aplikasi Adobe Spark masih termasuk dalam Adobe Photoshop dan Adobe Illustrator. Aplikasi ini diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan para desainer yang lebih banyak menggunakan smartphone. Jadi aplikasi ini bisa digunakan oleh pengguna yang tidak memiliki latar belakang desainer.

Template pada Adobe Spark sangat beragam sehingga memudahkan para penggunanya untukbebas memilih dengan sesuka hati sesuai dengan kebutuhan. Keunggulan lainnya pada aplikasi ini adalah koleksi filter yang banyak kemudian adaf itur ubah ukuran otomatis, fitur auto recolor, hingga fitur magic text.

Vect

Aplikasi terakhir yang bisa digunakan untuk membuat atau mendesain label kemasan adalah Vect. Vect merupakan software berbasis web yang menyediakan fitur-fitur pembuatan desain vektor.

Fitur-fitur pada aplikasi ini juga tergolong lengkap meskipun berbasis web. Mulai dari fitur pages and layer, panel pengaturan background dan border, grid pada workspace, akses koleksi font gratis, hingga kemampuan mengimpor file Adobe Illustrator. Bagi para pemula aplikasi ini cocok untuk belajar desain karena banyak video tutorial yang disediakan didalamnya.

Baca Juga : Cara Bikin Logo Olshop Di Hp dengan Canva, Gampang Banget Loh !

Demikianlah ulasan tentang Mengenal Aplikasi untuk Membuat Label Kemasan, Cocok untuk Pemula. Pilihlah aplikasi yang menurut Anda sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda. Twibbs dapat mencoba menggunakan aplikasi gratis atau trial terlebih dahulu. Selamat mencoba !

*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan twibbon twibbon terbaru lainnya yang ada di twibbic.com . Jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya dengan kunjungi dan Follow di Google News  ***

Leave a Comment