5 Aplikasi untuk Desain Label Produk Kemasan Makanan

5 Aplikasi untuk Desain Label Produk Kemasan Makanan – Salah satu trik bagi pebisnis makanan adalah menggunakan kemasan makanan yang menarik dan kekinian. Dengan berkembangnya zaman dan kemajuan teknologi, memunculkan bergabagi inovasi dalam bisnis makanan. Salah satunya adalah pada kemasan produk makanan.

Hal yang pertama dilihat oleh konsumen sebelum membeli sebuah produk adalah kemasannya. Jika bentuk kemasannya menarik secara otomatis akan membuat konsumen tertarik untuk membelinya. Tetapi, jika kemasan sebuah produk tidak menarik mana mungkin konsumen akan melihat atau membeli produk kita.

Baca Juga : Contoh Brosur Makanan, Biar Iklanmu Lebih Menarik

Lalu, bagaimana caranya mendesain label produk makanan agar dapat menarik konsumen untuk membeli produk yang kita jual? Kali ini ada beberapa aplikasi untuk bisa Anda gunanak dalam mendesain label kemasan agar terlihat keren dan menarik. Berikur beberapa aplikasi untuk desain label produk kemasan makanan

5 Aplikasi untuk Desain Label Produk Kemasan Makanan

Sketsa

Aplikasi untuk desain label produk kemasan makanan yang pertama adalah Sketsa. Aplikasi buatan Sony ini dapat memberikan Anda banyak pilihan untuk mengedit foto atau juga untuk menggamabr desain label produk kemasan makanan yang sesuai dengan produk Anda.

Pada aplikasi ini terdapat fitur-fitur yang dapat membantu serta memudahkan pekerjaan Anda dalam mendesain label produk kemasan. Anda juga bisa berinteraksi dengan komunitas para pegguna aplikasi ini untuk bisa sharing atau berdiskusi.

Adobe Spark

Berikutnya ada aplikasi untuk desain label produk kemasan makanan bernama Adobe Spark. Aplikasi ini masih satu “family” dengan aplikasi Adobe Photoshop dan Adobe Illustrator. Aplikasi ini dirancang agar bisa digunakan oleh para pengguna yang bukan berlatar belakang sebagai desainer atau para pemula yang belum memiliki skill desainer professional.

Baca Juga : 5 Aplikasi Bikin Desain Logo Café Unik dan Menarik

Dengan beragam model dan template pada aplikasi Adobe Spark, Anda bisa bebas melakukan pengaturan sesuai dengan selera dan kebutuhan. Aplikasi ini juga memiliki keunggulan lainnya yaitu pada koleksi filter yang sangat banyak, fitur ubah ukuran otomatis, fitur auto recolor, hingga fitur magic text. Jadi sangat mudah serta memanjakan Anda dalam mendesain label produk kemasan yang sesuai.

Snappa

Selanjutnya ada aplikasi untuk desain label produk kemasan makanan bernama Snappa. Bagi Anda yang tidak suka dengan desain yang terlalu ribet, aplikasi ini mungkin bisa menjadi solusinya. Cukup dengan menentukan template desain kemasan makanan yang pas dilanjutkan dengan melakukan penyesuaian dengan menambahkan efek, serta memilih huruf dan menambahkan vektor hingga menambahkan bentuk sampai hasil desain Anda bisa terlihat seperti desainer professional.

Aplikasi ini juga menyediakan 5 juta lebih stok foto yang bisa Anda gunakan secara gratis dengan resolusi tinggi. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan lebih dari 200 font dan 100.000 lebih vektor dan bentuk. Anda juga bisa mainkan dengan efek foto hingga grafik dengan sempurna serta tidak perlu pengalaman desain.

Canva

Kemudian ada aplikasi untuk desain label produk kemasan makanan dengan nama Canva. Canva merupakan aplikasi desain grafis yang berasal dari Australia. Aplikasi ini sudah sangat terkenal bagi semua kalangan desainer, karena memiliki tampilan yang simple, mudah digunakan, serta menyediakan banyak pilihan template untuk kebutuhan desain Anda.

Anda bisa memilih template atau bisa melakukan editing pada template default yang telah anda pilih untuk menambahkan ornamen lain, seperti icon, teks, maupun gambar. Bagi Anda yang tertarik menggunakan aplikasi ini dan ingin mengeksplor lebih tentang aplikasi Canva bisa berlangganan dengan membayar setiap bulannya.

PicsArt

Terakhir ada aplikasi untuk desain label produk kemasan makanan dengan nama PicsArt. Aplikasi ini berasal dari negeri Paman Sam atau Amerika Serikat. Selain itu aplikasi ini juga sangat cocok bagi Anda yang ingin memulai bisnis di bidang kuliner untuk mendesain label kemasan makan yang sesuai dengan produk yang Anda miliki.

Kemudian aplikasi ini juga tidak terlalu ribrt jika digunakan sehingga sangat mudah dugunakan dalam urusan mendesain. Dengan aplikasi ini Anda bisa mempercatik desain label kemasan yang telah Anda buat, selain itu juga aplikasi PicsArt tidak terlalu memakan ruang atau membutuhkan memori yang besar.

Baca Juga : Aplikasi Desain Label Makanan Unik dan Handmade

Demikianlah ulasan tentang 5 Aplikasi untuk Desain Label Produk Kemasan Makanan. Twibbers bisa mendesain label kemasan makanan yang unik dan menarik menggunakan beberapa aplikasi diatas sesuai dengan produk yang dimiliki. Selamat mencoba.

*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan twibbon twibbon terbaru lainnya yang ada di twibbic.com . Jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya dengan kunjungi dan Follow di Google News  ***

Leave a Comment